-->

Saturday, July 4, 2015

Wisata Hagia Sophia
Wisata Hagia Sophia

Hagia Sophia memang merupakan salah satu tempat wisata di Turki yang sangat menarik untuk dikunjungi oleh jama'ah saba tour & travel. Berlokasi di Archeological Park di Istanbul, Turki, Hagia Sophia beserta beberapa bangunan lain seperti Masjid Sultanahmed, Basilica Cistern, dan Topkapi Palace, sejak 1985 oleh UNESCO  ditetapkan menjadi salah satu warisan budaya dunia yang harus dilindungi. Hagia Sophia atau dikenal juga dengan Aya Sofiya, menyimpan banyak sejarah di masa Kekaisaran Byzantium. Dibangun di atas tanah dengan lebar 70 meter
dan ketinggian 75 meter dengan dome (kubah) berdiameter 31 meter, bangunan ini bisa dibilang sangatlah megah. Pada tahun 306 di masa Kekaisaran Byzantium, di kota Konstantinopel yang merupakan cikal bakal kota Istanbul, Gereja Konstantin dibangun. Lokasi Gereja Konstantin inilah yang merupakanlokasi Gereja Hagia Sophia. Sebelum dijadikan gereja, Lokasi Gereja Konstantin itu sendiri awalnya juga merupakan tempat penyembahan masyarakat. Jadi, lokasi Hagia Sophia memang merupakan lokasi yang menyimpan banyak cerita masa lalu tentang kehidupan beragama menusia di masa lalu.

Wisata Hagia Sophia
Bahan bangunan didatangkan dari berbagai negara seperti Syria dan Mesir untuk membuat bangunan benar-benar sesuai harapan dan megah. Selain itu, bahan bangunan juga dirancang sedemikian rupa sehingga bisa menghasilkan bangunan sangat kuat dan kokoh. Untuk dindingnya, batu bata penyangga bangunan dibuat dari tanah liat yang dibakar dengan teknik pembakaran tertentu sehingga batu batanya lebih solid. Tanah liat, semen dan pasir untuk merekatkan batubata juga menggunakan bahan yang membuat bangunan tersebut kuat dan tahan gempa.

Hingga akhirnya, tahun 537 bangunan gereja tersebut bisa diselesaikan. Bangunan Hagia Sophia di masa itulah yang diyakini sampai sekarang ini bisa dinikmati kemegahannya. Menyusuri setiap sudut Hagia Sophia memang menarik. Bangunan yang masih tetap kokoh berdiri menjadi bukti kehebatan arsitektur jaman dahulu. Kehebatan orang-orang jaman dahulu yang mau berfikir untuk mewujudkan suatu impian yang bisa dinikmati oleh generasi sekarang dan masa depan.
Hagia Sophia

Di lingkungan Archeological Park sudah dibangun beberapa taman tanpa mengubah bentuk asli dari bangunan-bangunan asli. Ini semata untuk menjaga kenyamanan wisatawan yang akan berkunjung ke lokasiArcheological Park. Tidak hanya di siang hari, tetapi juga malam hari. Sehingga pengunjungpun masih bisa menikmati keindahan lokasi kawasan arkeologi itu di malam hari sekalipun.

0 Comments:

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungan anda, silahkan tinggalkan pesan dan kesan pada laman dibawah ini !!!

Contact Us

Phone :

(024)76603412

+62 812-1000-232

+62 856-4111-8581

+62 896-3242-3085

Alamat :

Jalan Majapahit N0 192A, Gayamsari,
Semarang

Email :

akimzou@gmail.com